Harga Diskon Kasur King Koil 2016 – Pusat Grosir Springbed Bandung

Mengapa Anda Harus Memperhatikan Kualitas Tidur Anda ?

Karena Tidur dan Kebahagiaan memiliki kaitan yang sangat erat

Pertama, pertimbangkan penampilan Anda. Saat anda tidur, hormon membantu memperbaiki jaringan yang rusak dalam tubuh, termasuk kulit. Tanpa tidur yang cukup, tubuh membuat hormon stres. Hal ini secara negatif mempengaruhi tidak hanya suasana hati, tetapi juga kulit, sehingga tidur malam yang baik benar-benar baik untuk kesehatan dan penampilan kulit yang sehat.

Stay Sexy : Cukup Tidur Membantu Anda Untuk Tetap Ramping

Terkait erat dengan penampilan adalah berat badan. Tidak cukup tidur dapat mempengaruhi berat badan Anda. Kurang tidur meningkatkan hormon ghrelin, yang memberitahu otak Anda, bahwa Anda lapar, dan mengurangi hormon leptin, yang memberitahu otak Anda bahwa Anda sudah kenyang. Ketika tidur kurang, Anda akan merasa  lebih sering lapar  dan makan lebih dari yang tubuh Anda benar-benar butuhkan.

Stres dan kurang tidur memiliki kaitan satu sama lain. Ketika Anda stres, Anda cenderung merasa lebih sulit untuk tidur dengan benar, dan ketika Anda tidak cukup tidur, tubuh Anda melepaskan hormon stres lebih banyak. Insomnia  yang disebabkan oleh stres juga menempatkan Anda pada risiko yang lebih besar untuk gangguan depresi dan kecemasan. Para ilmuwan masih mencoba untuk menguraikan bagaimana tidur memiliki efek pada emosi kita, tetapi tampaknya bahwa pusat-pusat emosi otak yang terhubung ke depresi dan emosi negatif berjalan liar ketika kita lelah.

Akhirnya, sistem kekebalan tubuh hanya bekerja lebih baik ketika Anda sedang tidur nyenyak, membuat Anda lebih sehat dan lebih mungkin terlihat dan merasa dalam performa terbaik Anda.

Sangatlah direkomendasikan bahwa orang dewasa mendapatkan rata-rata 7,5 jam tidur malam. Anda dapat meningkatkan peluang Anda untuk ini dengan memiliki jadwal rutin untuk tidur yang dipertahankan sepanjang minggu. Anda sebaiknya menghindari kafein, alkohol, menghindari makanan besar, dan minum terlalu banyak cairan sebelum tidur. Olahraga teratur juga dapat membantu Anda tidur lebih baik, tapi jangan berolahraga terlalu dekat dengan waktu sebelum tidur. Akhirnya, mengajarkan tubuh dan pikiran Anda bahwa tempat tidur adalah tempat hanya untuk tidur. Jangan menggunakannya untuk menonton TV atau berselancar di Web. (Source : www.curiosity.discovery.com)

Tempat tidur sebagai salah satu penunjang utama kualitas tidur Anda memainkan peranan yang sangat penting bagi kesehatan dan kebahagiaan hidup Anda. Oleh karena itu, jangan kompromi, pilih yang terbaik.

  Promo Matras King Koil – Diskon Langsung Jutaan Rupiah

Nama besar King Koil sebagai pembuat produk matras premium pasti sudah tak asing untuk Anda. Selama bertahun-tahun melalui konsistensi dan profesionalismenya dalam menawarkan produk-produk yang bermutu bagi Anda King Koil berhasil menempatkan dirinya pada jajaran atas merek spring bed yang paling dihormati.

Itulah sebabnya mengapa banyak sekali hotel mewah di Indonesia mempercayakan King Koil untuk menyempurnakan standar pelayanan kelas dunia mereka. King Koil merupakan jaminan kesempurnaan tidur bagi seluruh tamu terhormat mereka.

Didukung oleh The International Chiropractors Association, seluruh produk King Koil yang menemani Anda setiap malam terjamin akan memberikan manfaat bagi kesehatan postur tulang belakang Anda sekeluarga sampai bertahun-tahun ke depan.

=>=> Silahkan KLIK Disini Atau Pada Gambar Untuk Melihat Daftar Harga dan Katalog KING KOIL :

kasur king koil salute

Untuk Informasi yang lebih Cepat dan Jelas, Update Promo dan Harga Nett, segera kunjungi atau hubungi kami di :

  • Alamat Showroom Utama  : Jl. Jend. A. Yani. No. 598 – 600. Bandung.
  • Alamat Showroom Cabang : Jl. Terusan Jakarta No. 420 ( Kompleks Ruko Puri Dago )
  • Telp : (022) – 720 8300 & 0821 285 37731
  • PIN BB : 276494FC dan 29E84589

[quote text_size=”medium”]

Mengapa Galleria Furniture ?

[/quote]

Dear Smart Consumers,

Kami mengerti bahwa mendapatkan kepercayaan Anda merupakan suatu hal yang teristimewa untuk kami. Dan bagi Anda yang belum mengenal Galleria Furniture, mungkin timbul pertanyaan di benak Anda, Mengapa saya harus mempercayai toko ini ? “

Oleh karena itulah, sebagai langkah awal perkenalan kami dengan Anda, kami memberikan :

  • -> TESTIMONI Otentik, lengkap dengan foto, tulisan tangan, dan tanda tangan dari pelanggan pemberi testimoni. ( * Bukan hanya testimoni pada halaman web yang mudah sekali dipalsukan )
  • -> Foto-foto berbagai Penghargaan bergengsi yang telah kami terima, baik itu dari pihak pemegang merek, maupun lembaga terkait lainnya. ( * Semua piagam dan piala asli terdapat di Showroom kami )

Semoga bukti-bukti ini dapat menjadi awal dari dimulainya suatu hubungan yang baik dengan Anda semua. Karena seiring berjalannya waktu kami senantiasa berusaha meningkatkan profesionalisme kami untuk dapat memberikan Service/Pelayanan dan Penawaran yang terbaik untuk Anda.

Kumpulan TESTIMONI Otentik Galleria Furniture :

toko furniture murah bandung-testimoni

>>> ( KLIK Disini Untuk Melihat Lebih Banyak TESTIMONI Kami )

Beberapa Awards Bergengsi Dari Berbagai Lembaga Terkait :

Galleria Furniture bandung

(KLIK DISINI Untuk Melihat Lebih Banyak AWARDS Prestigious Galleria Furniture )

Advertisement

Harga Kasur Spring Bed Merek BIGLAND

DISKON Langsung 40% Untuk Aneka Macam Produk Tempat Tidur Anak Lucu dan Menarik Dari BIGLAND

 

[row cols_nr=”2″ bg_color=”f3f7c3″]

[col size=”8″]

Berikan kepada Putra / Putri Anda tercinta tempat tidur dari BIGLAND yang sangat menarik dan lucu, dan pasti akan menambah kebahagiaan mereka.

Karakter-karakter favorit dan populer yang mereka sukai akan menemani tidur mereka untuk mendukung perkembangan kecerdasan dan fisik yang optimal.

Karena masa kecil tidak datang dua kali.

[/col]

[col size=”4″]

Asset-Baby-Cute

[/col]

[/row]

Silahkan KLIK Pada Gambar Untuk Melihat Katalog dan Daftar Harga Spring Bed Anak BIGLAND :

[row cols_nr=”2″]

[col size=”6″]

Bigland-SupermanSport

[/col]

[col size=”6″]

Bigland-Dancing Angel

[/col]

[/row]

Artikel Bermanfaat : 

Tips Untuk Membantu Pertumbuhan Kecerdasan Anak Bagi Pencapaian Prestasi Yang Lebih Optimal

Orang tua dapat melakukan banyak hal untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan otak putra/putrinya selama masa sekolah, antara lain :

1. Pastikan Anak Anda Mendapatkan Cukup Waktu Tidur Berkualitas

Tidur memainkan peranan yang sangat penting dalam proses belajar dengan memberikan waktu bagi otak untuk mengatur, mengkonsolidasikan, memilah dan memahami informasi sebelum dimasukan ke dalam memori.  Para ahli merekomendasikan anak usia sekolah dasar untuk tidur selama kurang lebih 10 jam setiap malam. Untuk usia pra-remaja dan remaja rekomendasi adalah kurang lebih 9 jam setiap malam.

Cobalah untuk memonitor  waktu tidur anak Anda untuk mengetahui berapa lama kira-kira mereka tidur setiap malam. Salah satu hal terbaik yang dapat Anda lakukan adalah dengan memberi teladan kepada mereka akan pentingnya disiplin dalam waktu tidur.

Sebagai tambahan dari pentingnya peran tidur pada anak berkaitan dengan obesitas. Seorang anak yang tidur kurang dari rata-rata 9 jam setiap malam memiliki kecenderungan yang lebih tinggi untuk memiliki kelebihan berat badan dan resiko timbulnya emosi negatif. Membantu anak kita untuk mendapatkan waktu dan kualitas tidur yang baik setiap malam memiliki pengaruh positif terhadap banyak area penting dalam kehidupannya baik di sekolah maupun di rumah.

2. Bangun Mindset Yang Tepat Pada Pikiran Mereka

Bagaimana cara Anda memberikan pujian kepada anak Anda memiliki pengaruh yang signifikan kepada tingkah laku dan motivasinya untuk belajar. Carol Dweck, seorang peneliti dalam bukunya, ” Mindset: The New Psychology of Success”, memberikan argumentasi bahwa agar guru dan orang tua sebaiknya memberikan apresiasi dan pujian kepada anak berdasarkan atas kerja keras, kegigihan, sikap pantang menyerah,  dan motivasinya dalam menyelesaikan tugas. Secara berkala ajukan pujian atas proses belajar dan pengorbanan yang dilakukan anak dalam menyelesaikan setiap tugas sekolah. Dengan memberikan pujian seperti ini, orang tua memberikan mindset yang tepat bagi anak untuk menyadari akan pentingnya konsistensi dalam mencapai suatu tujuan.

3. Bangun Kemampuan Organisasi

Kemampuan organisasi merupakan kemampuan yang esensial dalam hidup bermasyarakat. Baik itu dalam tempat kerja, maupun dalam komunitas sosial. Oleh karena itu amatlah penting  bagi anak untuk mendapatkan pelajaran dan pelatihan sejak dini akan kemampuan ini. Sama halnya seperti kemampuan yang lain, kemampuan dalam berorganisasi membutuhkan pembelajaran yang konsisten dan materi sistematik. Lebih awal anak Anda mempelajarinya akan lebih baik hasilnya.

4. Kebiasaan Berolah Raga Secara Teratur Sangat Penting Untuk Perkembangan Otak

Anak-anak usia 12 tahun ke bawah sebaiknya dibiasakan untuk bermain permainan yang mengandung aktivitas fisik (sebaiknya outdoor) selama kurang lebih 60 menit per hari untuk melatih kebugaran mereka. Dan untuk remaja biasakan untuk melakukan olah raga aerobic dengan intensitas sedang-tinggi minimum 30 menit setiap hari. Manfaat dari olah raga terhadap otak sama pentingya dengan manfaat nya terhadap tubuh :

-. Olah raga meningkatkan aliran darah ke otak yang meningkatkan kemampuan berpikir dan metabolisme oksigen.

-. Olah raga juga telah terbukti dapat mengurangi dampak yang merugikan sebagai akibat dari stress pada otak.

-. Olah raga secara teratur menstimulasi tumbuhnya sel-sel baru pada otak melalui suatu proses yang disebut neurogenesis dan juga merangsang sel-sel lama untuk membuat koneksi yang lebih baik agar otak mampu berpikir dengan lebih cepat dan efisien.

-. Olah raga memberikan manfaat luar biasa pada bagian otak yang disebut frontal lube. Semakin baik fungsi bagian ini maka semakin baik pula kemampuan otak dalam membuat keputusan, perencanaan, pengorganisasian, dan proses berpikir kritis lainnya.

-. Olah raga secara teratur meningkatkan produksi dopamine, serotonin dan norepinephrine.

Biasakan mengikut sertakan anak Anda pada kegiatan-kegiatan olah raga sejak usia dini untuk membentuk kebiasaan yang baik. Semakin dewasa semakin diperlukan kerja keras untuk membentuk kebiasaan ini. Memulai segala sesuatu hal positif sejak awal merupakan langkah terbaik. Khususnya baih buah hati Anda.

5. Berikan Nutrisi Yang Baik

Otak merupakan salah satu organ tubuh yang paling banyak membutuhkan nutrisi. Aktivitas sekolah yang padat sepanjang hari membutuhkan nutrisi yang baik untuk menjaganya tetap dalam kondisi prima. Otak tidak dapat menyimpan cadangan nutrisi. Oleh karena itu pemberian nutrisi yang baik setiap hari merupakan hal yang esensial.

Berikut adalah beberapa tips bagi Anda sebagai orang tua untuk menjaga asupan nutrisi yang baik bagi putra/putri Anda :

1. Sediakan sarapan yang mengandung protein. Sumber protein antara lain adalah daging ( usahakan berikan potongan tanpa lemak), telur, keju, susu, kacang-kacangan, brokoli. Protein dari sumber-sumber yang berbeda memiliki waktu untuk dicerna secara berbeda pula. Memastikan agar anak Anda mendapatkan asupan protein secara berkala.

2. Beri sumber karbohidrat yang baik. Karbohidrat baik merupakan karbohidrat kompleks yang meningkatkan  kadar insulin lebih stabil  dan memberikan pasokan energi yang lebih berkala/lama dibandingkan dengan karbohidrat sederhana.

3. Batasi Soft Drinks, apabila memungkinkan lebih baik jangan izinkan anak Anda untuk mengkonsumsinya sama sekali. Soft drinks memiliki kadar gula yang sangat tinggi yang membuat Anda berisiko mengalami kelebihan berat badan. Selain itu, kadar gula yang terlalu tinggi yang dicerna tubuh dalam satu waktu akan membuat anak cenderung mengantuk dan kurang enerjik. Soft drinks juga tidak memiliki kandungan vitamin dan mineral yang baik, hanya kalori berlebih yang terdiri dari gula.

4. Biasakan untuk mengkonsumsi sayur-sayuran dan buah karena sayur dan buah memiliki kandungan vitamin dan mineral alami yang sangat dibutuhkan bagi perkembangan otak dan fisik anak. Suplemen vitamin dan mineral tidak memiliki semua manfaat yang dapat diberikan sayur-sayuran alami. Selain itu juga beberapa jenis sayur seperti brokoli memiliki kandungan protein yang tinggi. Romain lettuce memiliki kandungan lemak baik yang sangat dibutuhkan oleh otak.

5. Batasi Waktu Menonton Televisi

TV merupakan media hiburan yang sangat praktis dan murah. Tetapi terlalu banyak menonton TV akan menyita waktu anak Anda dari aktivitas-aktivitas lain yang lebih berguna, misalnya aktivitas fisik, aktivitas sosial, dan waktu untuk mempelajari hal-hal yang lebih berguna lainnya seperti musik, seni, dan lain-lain. Oleh karena itu jangan biasakan untuk membiarkan anak Anda di depan TV berlama-lama.

Lihat Juga Koleksi Spring Bed Anak 2in1 Kami Lainnya Dengan Harga DISKON :

Promo Tempat Tidur Spring Bed Anak

Terima Kasih telah mengunjungi Website ini. Kami berharap agar keberadaan web ini dapat menjadi manfaat bagi Anda yang sedang mencari produk tempat tidur berkualitas dengan harga yang reasonable.

Untuk melihat display, kami mengundang Anda untuk mengunjungi kami di :

  • -. Alamat : Jl. Jend.A. Yani No 598 – 600. Bandung.
  • -. Telp : (022) – 720 8300 / 0821 285 37731
  • -. PIN BB : 276494FC dan 29E84589

*) Hati-hati dengan penipuan toko online. Banyak konsumen kami tertipu dengan harga jauh lebih murah, tetapi ternyata ketika pengiriman barang dilakukan barang tidak sesuai dengan katalog karena dikombinasikan dengan Divan atau Headboard yang murahan, atau BEKAS Display Pameran.

Saran kami : Selalu lebih baik untuk mengunjungi toko terlebih dahulu apabila Anda memiliki waktu. Dan pastikan barang sesuai dengan katalog resmi berikut garansi resmi. Serta BUKAN bekas ex-display pameran.

*) Jangan Lupa Untk Melihat TESTIMONI Kami :

testimoni pusat penjualan grosir springbed online bandung

Salam sehat selalu untuk Anda…Cheers..

TIPS Mengatasi Kesulitan Tidur Pada Ibu Hamil – Bandung Mattress Center

Sudah menjadi hal umum bahwa ibu yang sedang mengandung bayi atau ibu hamil akan mengalami kesulitan pada saat tidur, baik pada tri semester pertama kehamilan, tri semester kedua dan pada tri semester ketiga kehamilan.

Tri Semester Pertama dan Kedua Kehamilan

Ibu yang hamil akan merasakan kondisi badan yang tidak enak dan serba salah karena ada perubahan hormone yang ada dalam tubuh ibu, ada keadaan atau hal-hal kecil yang membuat mual sehingga tidak ada rasa ingin makan karena khawatir menjadi mual di perutnya. Ibu yang baru pertama kali hamil akan mengalami kesulitan tidur yang umumnya disebabkan dari perasaan senang.

Tetapi ada pula kesulitan ibu tidur karena perasaan khawatir dan was-was terjadi sesuatu pada kondisi dalam rahimnya yang sekarang ada seorang calon bayi yang nanti akan dilahirkan pada usia kehamilan 9 bulan. Sehingga umumnya ibu hamil usia pada tri semester pertama akan cenderung mengalami penurunan berat badan. Tetapi banyak juga seorang ibu yang cuek dan merasakan hal yang biasa saja sehingga tidur tidak mengalami kesulitan.

Pada tri semester kedua, ibu hamil akan mengalami kondisi yang lebih stabil dan perasaan yang lebih tertata karena tidak lagi mengalami rasa mual dan bisa makan makanan yang disukai, bisa membuat program pola tidur yang baik dan sehat untuk dirinya dan bisa mengatasi rasa sulit tidur, seperti mulai membuat atau menciptakan suasana yang rileks di kamar pribadinya sehingga bisa tidur dengan nyenyak, nyaman dan merasa aman.

Membiasakan dengan bisa tidur siang, karena tidur siang membantu ibu yang sedang hamil untuk memulihkan tenaga atau membagi tenaga yang dimiliki untuk bisa beraktivitas seharian. Dengan tidur siang juga bisa membantu ibu hamil untuk bisa tidur dengan nyenyak pada saat tidur malam.

Tri Semester Ketiga

Pada tri semester ketiga ini ibu hamil lebih cenderung kesulitan tidur diakibatkan dari bentuk perut ibu yang sudah mulai membesar sehingga tidak dapat tidur dengan bebas. Jika ibu mengalami kesulitan tidur pada tri semester ketiga ini ada baiknya bisa melakukan hal-hal berikut seperti : minum segelas susu hangat karena mengandung asam amino trypthopan yang bisa meningkatkan serotin di dalam otak sehingga bisa membantu ibu hamil untuk bisa tidur nyenyak.

Membiasakan ketika akan tidur tidak makan yang terlalu banyak karena selain membantu mengurangi tingkat keasaman pada lambung yang cenderung pada pagi hari akan meningkat dan bisa mual. Menciptakan suasana tidur yang nyaman dan rileks di kamar tidur pribadi dan mendesain cara tidur yang nyaman seperti memposisikan kepala lebih tinggi dari perut, membuat sirkulasi udara yang nyaman dan sehat sehingga akan cenderung memiliki pola tidur yang sehat sampai pada saat akan melahirkan.

(Sumber : babycentre.co.uk , sleepfoundation.org , fitpregnancy.com )

HEMAT UANG ANDA YANG BERHARGA

Silahkan Lihat Promo Dari Merek-Merek Kasur dan Spring Bed Terbaik Dengan Harga DISKON dan Garansi Resmi :

kasur spring bed comforta-galleria furniture bandung rekomendasi kasur untuk pengantin baru harga kasur spring bed anak lebih murah di galleria furniture bandung
Kasur Comforta Spring Bed For Romantic Couple Spring Bed Anak Diskon

Manfaat Tidur Untuk Membuang Racun |Promo Springbed Murah

Tidur merupakan aktivitas dimana tubuh dapat berelaksasi secara sempurna. Dimana aktivitas ini memberikan kesempatan bagi organ tubuh penting dalam memperbaiki sistem sel dan jaringan yang ada lelah dalam seharian bekerja. Salah satu aktivitas tubuh yang dilakukan ketika tidur yaitu proses detoksifikasi atau penghancuran racun dari dalam tubuh. Inilah kumpulan Peran Penting Tidur bagi organ tubuh Anda.

Detoksifikasi di Otak Ketika Tidur

Otak merupakan organ tubuh yang selalu bekerja keras dalam memberikan perintah perintah seluruh anggota tubuh untuk bergerak, bernapas, dan lain sebagainya. Ketika otak tertekan, banyak racun otak yang muncul sehingga mempengaruhi kinerja organ tubuh ini. Biasanya, karena otak lelah, Anda akan merasa mudah ngantuk maupun stress. Oleh karena itu, tidur menjadi solusi tepat untuk mendetoksifikasi racun di dalam otak.

Dari ilmuwan asal Amerika Serikat yang menemukan bahwa ada keterkaitan fungsi tidur dengan otak, yaitu dalam hal menghancurkan atau melakukan pembersihan racun di otak. Ketika Anda tertidur, sel sel otak akan menyusut karena harus meningkatkan masuknya cairan untuk menetralkan racun yang dihasilkan sel otak dalam bekerja. Ketika jarak antar neuron ini menyusut, proses detoksifikasi dimuali untuk membuang segala macam racun di otak.

Oleh sebab itu, ketika Anda terbangun dari tidur, pikiran dan perasaan Anda kembali segar dengan mengambil Peran Penting Tidur sebagai detoksifikasi racun secara optimal di otak.

Detoksifikasi Kulit dari Efek Radikal Bebas Ketika Tidur

Ketika Anda bekerja diterik matahari tanpa mengenakan pakaian panjang yang melindungi kulit atau mengenakan sunblok, efek radikal bebas dari sinar matahari yang mengandung sinar ultraviolet tentu dapat merusak kecantikan kulit. Radikal bebas yang mengandung racun atau penyabab kanker ini tentu harus diselesaikan dengan cepat dan tepat sehingga racun tidak menyebar keseluruh kulit Anda. Oleh sebab itu, tidur secara teratur dapat menghindarkan Anda dari penyebaran racun yang disebabkan oleh radikal bebas ini.

Tidur yang nyenyak dan lelap tentu membuat otak Anda mampu bekerja optimal memberikan perintah keseluruh anggota tubuh Anda. Sama halnya dengan kulit, proses metabolisme dapat berjalan sempurna ketika tidur. Sewaktu tidur, Anda dapat mengistirahatkan anggota tubuh untuk melancarkan sistem peredaran darah. Momen inilah yang dimanfaatkan kulit untuk mengangkut dan menghancurkan racun dikulit dari efek radikal bebas.

Racun yang menempel dan masuk ke jaringan kulit Anda akan didetoksifikasi oleh jaringan kulit dari darah yang mengandung kandungan penghancur racun dari makanan mengandung antioksidan tinggi yang Anda konsumsi. Jadi, memang benar adanya jika banyak Peran Penting Tidur yang bermanfaat untuk menghancurkan racun penyebab kanker di tubuh kita, dari otak hingga organ kulit ini yang dapat Anda ambil khasiatnya setiap hari.

(Sumber : crystalspring.co.ukarticles.mercola.com )

Lihat Juga :

Promo Kasur dan Spring Bed Dari Merek-Merek Terbaik Kepercayaan Anda

Diskon Dimulai Dari 40% – 50% : HEMAT Jutaan Rupiah

( Bergaransi Resmi Pegas 12 – 15 Tahun, 100% Produk Baru )

Daftar Harga Diskon Kasur Airland  :

” Diciptakan Oleh Dokter dan Chiropractor Untuk Kesehatan Tidur Optimum Anda “

tempat tidur spring bed Airland Chiropedic Qi

Harga Diskon dan Katalog Comforta Spring Bed :

Comforta Bed Luxury Choice

Harga Diskon dan Katalog Elite Spring Bed :

Elite Continental

[quote text_size=”medium”]

Mengapa Galleria Furniture ?

[/quote]

Jangan Lupa Untuk Melihat Kumpulan TESTIMONI Otentik Galleria Furniture :

toko furniture murah bandung-testimoni

>>> ( KLIK Disini Untuk Melihat Lebih Banyak TESTIMONI Kami )

Beberapa Awards Bergengsi Dari Berbagai Lembaga Terkait :

Galleria Furniture bandung

(KLIK DISINI Untuk Melihat Lebih Banyak AWARDS Prestigious Galleria Furniture )

>> Atau, Segera Kunjungi Kami Pada Alamat ini, dan BUKTIKAN Kebenaran Seluruh Isi TESTIMONI Kami :

  • Alamat : Jl. Jend. A. Yani No. 598 – 600. Bandung.
  • Telp : (022) – 720 8300 , Hp / WhatsApp : 0821 285 37731
  • PIN BB : 29E84589 , 276494FC ( WhatsApp Recommended )

Spring Bed Bandung |Info: Peran Penting Tidur Bagi Remaja

Promo Kasur dan Spring Bed Dari Merek-Merek Terbaik Kepercayaan Anda

Diskon Dimulai Dari 40% – 50% : HEMAT Jutaan Rupiah

( Bergaransi Resmi Pegas 12 – 15 Tahun, 100% Produk Baru )

Daftar Harga Diskon Kasur Airland  :

” Diciptakan Oleh Dokter dan Chiropractor Untuk Kesehatan Tidur Optimum Anda “

tempat tidur spring bed Airland Chiropedic Qi

Harga Diskon dan Katalog Comforta Spring Bed :

Comforta Bed Luxury Choice

Harga Diskon dan Katalog Elite Spring Bed :

Elite Continental

Informasi Bermanfaat :

Peran Penting Tidur Bagi Remaja

Memang tidak bisa dipungkiri jika tidur merupakan salah satu kebutuhan manusia yang tidak bisa diabaikan dan sangat penting. Peran penting tidur sendiri adalah untuk melancarkan proses metabolisme yang ada di dalam tubuh manusia. Selain itu juga agar tenaga yang dikeluarkan untuk kegiatan sehari – hari akan dapat diganti dengan tidur tersebut. Dengan tidur cukup nantinya akan bisa memperoleh tenaga baru untuk bisa beraktivitas kembali.

Sudah ada banyak sekali penelitian yang memang membuktikan bahwa dengan tidur cukup bisa membantu untuk menjaga kesehatan fisik, menjaga emosional, menstabilkan pikiran, mengurangi stress dan masih banyak lagi yang lainnya.

Terlebih lagi untuk remaja, remaja sekarang ini memiliki banyak sekali kegiatan sehingga terkadang remaja tersebut sering kali bergadang untuk menyelesaikan kegiatan / pekerjaannya tersebut, oleh karena itu sering kali remaja mengalami insomnia atau bisa juga stress karena kurang istirahat. Jika remaja mengalami kurang tidur, maka nantinya akan menimbulkan banyak sekali masalah dan tentu saja akan mengganggu kesehatannya sendiri.

Waktu yang ideal untuk tidur yang memang dibutuhkan oleh remaja biasanya adalah 7 sampai dengan 8 jam perharinya, jika kurang dari itu maka nantinya bisa mengurangi manfaat dari tidur itu sendiri sehingga manfaat yang nantinya akan didapat kurang begitu maksimal.

Peran penting tidur untuk remaja salah satunya adalah untuk bisa meningkatkan kreativitas dan juga pemikiran, selain itu juga untuk bisa menjaga kesehatan sehingga nantinya akan bisa menghasilkan kreativitas yang baik, menghasilkan prestasi dan yang lebih lagi adalah mengurangi stress yang membuat pikiran menjadi lebih terbuka untuk melakukan beberapa kegiatan yang positif.

Sebaliknya jika remaja tersebut kekurangan waktu untuk tidur, biasanya akan memberikan dampak yang negative, seperti beberapa contoh dampak negative dari kurang tidur pada remaja adalah mengacu pikiran untuk melakukan bunuh diri, kemudian juga mengacu untuk menkonsumsi minuman beralkohol, mengacu penyalah gunaan narkotika dan narkoba, mengacu untuk merokok, mengacu untuk melakukan seks bebas , mengacu tindak kekerasan dan masih banyak lagi yang lainnya.

Beberapa perilaku tersebut tentu saja sangat tidak baik karena selain merugikan diri sendiri juga merugikan orang lain, sehingga ada baiknya memang jika dicegah.

Jadi peran penting tidur sendiri memang tidak bisa dihindari dan selalu menjadi suatu hal yang sangat penting karena dengan tidur yang berkualitas dan juga waktu tidur yang cukup nantinya akan bisa mendapatkan manfaat dari tidur itu sendiri.

Untuk bisa mendapatkan waktu tidur yang maksimal dan juga tidur yang berkualitas sendiri, para remaja dianjurkan untuk tidak terlalu memforsir tenaga, kemudian juga menghindari terlalu banyak menkonsumsi minuman stimulant seperti kopi dan hindari pula bergadang. Dengan demikian nantinya para remaja tersebut akan bisa mendapatkan manfaat dari tidur yang berkualitas.

(Sumber : betterhealth.vic.gov.au , mayoclinic.org )

Informasi Tambahan Bermanfaat Lainnya Untuk Anda :

*) Beberapa Contoh TESTIMONI :

toko furniture murah bandung-testimoni

>> Atau, Segera Kunjungi Kami Pada Alamat ini, dan BUKTIKAN Kebenaran Seluruh Isi TESTIMONI Kami :

  • Alamat : Jl. Jend. A. Yani No. 598 – 600. Bandung.
  • Telp : (022) – 720 8300 , Hp & WhatsApp : 0821 285 37731
  • PIN BB : 29E84589 , 276494FC ( WhatsApp Recommended )

Toko Kasur Diskon Bandung |Artikel : Beberapa Penyakit Akibat Mendengkur

Promo Kasur dan Spring Bed Dari Merek-Merek Terbaik Kepercayaan Anda

Diskon Dimulai Dari 40% – 50% : HEMAT Jutaan Rupiah

( Bergaransi Resmi Pegas 12 – 15 Tahun, 100% Produk Baru )

Daftar Harga Diskon Kasur Airland  :

” Diciptakan Oleh Dokter dan Chiropractor Untuk Kesehatan Tidur Optimum Anda “

tempat tidur spring bed Airland Chiropedic Qi

Harga Diskon dan Katalog Comforta Spring Bed :

Comforta Bed Luxury Choice

Harga Diskon dan Katalog Elite Spring Bed :

Elite Continental

*) Beberapa Contoh TESTIMONI :

toko furniture murah bandung-testimoni

>> Atau, Segera Kunjungi Kami Pada Alamat ini, dan BUKTIKAN Kebenaran Seluruh Isi TESTIMONI Kami :

  • Alamat : Jl. Jend. A. Yani No. 598 – 600. Bandung.
  • Telp : (022) – 720 8300 , Hp & WhatsApp : 0821 285 37731
  • PIN BB : 29E84589 , 276494FC ( WhatsApp Recommended )

Informasi Bermanfaat :

Inilah Beberapa Penyakit Akibat Tidur Mendengkur

Tahukah Anda bahwa beberapa penyakit dapat datang akibat tidur mendengkur? Mendengkur pada dasarnya tidak terlalu berbahaya namun apabila di biarkan secara terus menerus ternyata menyebabkan beberapa penyakit berbahaya.

Penyakit berbahaya tersebut adalah penyakit yang sering di jumpai oleh masyarakat Indonesia pada umumnya. Untuk itu Anda perlu mnegathui mengenai penykait yang dapat muncul akibat tidur yang mendengkur.

Adapun beberapa penyakit akibat tidur mendengkur yaitu :

1.   Tekanan darah tinggi

Salah satu pemicu tekanan darah tinggi adalah akibat seringnya mendengkur saat tidur. Saat seseorang mendengkur tubuh akan menaikkan tekanan darah. Apabila hal ini terjadi alangkah lebih baik jika segera di obati dengan buah alami dahulu sebelum pergi ke dokter. Adapun buah yang dapat di gunakan untuk mengobati misalnya saja buah jipang yang sering di gunakan untuk sayuran.

Caranya adalah dengan diparut buah jipang tersebut dan perah. Jangan lupa buang ampasnya dan ambil sarinya saja. Konsumsi setiap hari maka tekanan darah Anda yang tinggi dapat turun dengan sari buah jipang yang di konsumsi secara rutin.

2.   Stroke

Mendengkur juga dapat berakibat penyakit stroke untuk itu Anda pelu berhati-hati. Hal ini karena penyakit stoke dapat terjadi karena kekentalan darah yang dapat terjadi karena seringnya mndengkur.

3.   Depresi

Mendengur dapat terjadi karena susah tidur. Apabila hal ini di biarkan dengan jangka waktu yang lama dapat berakibat penderitanya terkena depresi atau stres. Untuk mencegahnya mulailah mengubah gaya hidup Anda dengan cara yang lebih sehat. Gaya hidup sehat akan membuat Anda lebih dapat mengatur dan juga mengkontrol agar mendengkur dapat di sembuhkan sedikit demi sedikit.

4.   Kerusakan otak

Mendengkur dalam jangka waktu lama juga dapat menimbulkan kerusakan otak permanen. Kerusakan otak ini berhubungan dengan kemampuan tubuh mengkontrol emosi, tekanan darah dan juga kemampuan otak mengingat seseuatu dalam jangka waktu yang lama.

5.   Diabetes

Diabetes juga dapat di sebabkan dalah satunya adalah karena tidur yang mendengkur. Tak hanya diabetes saja makanan yang di konsumsi pun pembakaran dalam tubuh menjadi berkurang karena kemampuan tubuh yang berkurang karena seringnya mendengkur pada waktu malam hari.

Setelah Anda mengetahui mengenai bahaya penyakit akibat tidur mendengkur maka kenapa perlu ragu lagi untuk mengubah gaya hidup yang di jalani setiap harinya. Ada beberapa hal yang dapat Anda kerjakan agar dapat mengatasi tdur mendengkur.

Beberapa hal tersebut adalah mulai dengan tidur tidur dengan posisi miring. Hindari tidur dalam posisi terlentang karena akan menyebabkan dengkuran semakin terdengar lebih keras. Selain itu anda dapat mengurangi konsumsi obat-obatan serta alkohol yang hanya akan memberikan efek semu dan makin membuat dengkuran saat Anda tidur tidak hilang.

( Sumber terinspirasi dari : everydayhealth.com , goredforwomen.org )

Infromasi Penting Bermanfaat Lainnya Untuk Anda :

 

Toko Springbed Bandung Murah | Artikel: Manfaat Tidur Untuk Kecantikan

Promo Kasur dan Spring Bed Dari Merek-Merek Terbaik Kepercayaan Anda

Diskon Dimulai Dari 40% – 50% : HEMAT Jutaan Rupiah

( Bergaransi Resmi Pegas 12 – 15 Tahun, 100% Produk Baru )

Daftar Harga Diskon Kasur Airland  :

” Diciptakan Oleh Dokter dan Chiropractor Untuk Kesehatan Tidur Optimum Anda “

tempat tidur spring bed Airland Chiropedic Qi

Harga Diskon dan Katalog Comforta Spring Bed :

Comforta Bed Luxury Choice

Harga Diskon dan Katalog Elite Spring Bed :

Elite Continental

 

*) Beberapa Contoh TESTIMONI :

toko furniture murah bandung-testimoni

>> Atau, Segera Kunjungi Kami Pada Alamat ini, dan BUKTIKAN Kebenaran Seluruh Isi TESTIMONI Kami :

  • Alamat : Jl. Jend. A. Yani No. 598 – 600. Bandung.
  • Telp : (022) – 720 8300 , Hp & WhatsApp : 0821 285 37731
  • PIN BB : 29E84589 , 276494BC ( WhatsApp Recommended )

Informasi Bermanfaat :

Manfaat Penting Tidur Untuk Kecantikan

Semua orang tahu bahwa tidur merupakan salah satu kebutuhan yang sangat penting dan harus dipenuhi, hal tersebut karena tidur memiliki peranan dan juga fungsi yang sangat penting untuk kesehatan tubuh manusia. Tidur dengan waktu 8 jam setiap harinya tentu saja memberikan dampak yang baik untuk kesehatan manusia secara menyeluruh seperti baik untuk pencernaan, kesehatan jantung dan masih banyak lagi yang lainnya.

Karena dengan memenuhi kebutuhan tidur tersebut nantinya metabolisme tubuh akan terjaga dengan baik dan semua proses yang ada pada dalam tubuh manusia juga akan lebih maksimal. Selain untuk kesehatan, tidur juga dapat membantu untuk menjaga kecantikan. Dengan tidur beberapa masalah kulit seperti jerawat, kulit berminya dan yang lainnya akan dapat diatasi dengan baik dan tentu saja lebih maksimal.

Dengan tidur yang teratur setiap harinya tentu saja akan bisa mendapatkan kulit yang lebih cantik sehingga penampilan akan terlihat lebih menarik. Manfaat tidur untuk kecantikan sendiri memang bisa dibilang sangat bagus dan juga banyak dimanfaatkan oleh orang sehingga tidur dengan waktu yang cukup dan teratur nantinya akan dapat membuat kecantikan terjaga.

Beberapa masalah pada kulit seperti jerawat, keriput dan yang lainnya memang bisa diminimalisir secara efektif dengan tidur. Dan hal ini sendiri sudah dilakukan penelitiaan, oleh karena itu berikut ini adalah beberapa manfaat tidur untuk kecantikan:

1.   Tidur cukup efektif untuk meminimalisir keriput pada kulit, biasanya jika Anda masih berusia di bawah 35 tahun tetapi sudah keriput, maka Anda memang kurang tidur. Tidur sendiri merupakan salah satu cara di mana kulit bisa beregenerasi sehingga membantu untuk mencegah penuaan dini dan juga sangat bermanfaat untuk peremajaan kulit.

2.   Selain itu tidur juga sangat bermanfaat untuk mengatasi warna kulit yang tidak rata, kurang tidur dapat mengakibatkan peredaran menjadi kurang maksimal sehingga nantinya dapat mengakibatkan warna kulit tidak merata. Oleh karena itu jika ingin meminimalisir hal tersebut, ada baiknya jika Anda selalu rutin dan teratur di dalam tidur.

3.   Kurang tidur biasanya mengakibatkan lingkar mata menjadi hitam sehingga sering kali orang menyebutnya dengan mata panda. Hal tersebut tentu saja cukup mengganggu penampilan karena terlihat seperti orang yang sakit. Oleh karena itu tidur juga sangat membantu untuk menghilangkan lingkaran hitam pada mata tersebut. Dan untuk mencegahnya tentu saja usahakan untuk teratur di dalam tidur.

Selain itu masih banyak lagi yang bisa manfaat tidur untuk kecantikan yang bisa didapatkan, tidur memang sangat bermanfaat untuk manusia dan memang harus dipenuhi agar nantinya selain tubuh menjadi lebih fresh juga kecantikan tetap terjaga. Untuk mencegah beberapa masalah kulit dan juga menjaga kecantikan tersebut memang cukup efektif dengan selalu rutin dan teratur di dalam waktu tidur.

(Sumber : everydayhealth.com , nyrnaturalnews.com )

Informasi Praktis Bermanfaat Lainnya Untuk Anda :

Toko Kasur Murah Bandung ,& Artikel : Kenali Beberapa Gangguan Saat Tidur

Promo dan Diskon :

 HEMAT UANG ANDA YANG BERHARGA

Silahkan Lihat Promo Dari Merek-Merek Kasur dan Spring Bed Terbaik Dengan Harga DISKON dan Garansi Resmi :

 kasur spring bed comforta-galleria furniture bandung kasur spring bed king koil murah di galleria furniture bandung harga kasur spring bed anak lebih murah di galleria furniture bandung
 Kasur Comforta   Spring Bed King Koil  Spring Bed Anak Diskon

Jangan Lupa Untuk Melihat Kumpulan TESTIMONI Otentik Galleria Furniture :

toko furniture murah bandung-testimoni

>> Atau, Segera Kunjungi Kami Pada Alamat ini, dan BUKTIKAN Kebenaran Seluruh Isi TESTIMONI Kami :

  • Alamat : Jl. Jend. A. Yani No. 598 – 600. Bandung.
  • Telp : (022) – 720 8300 , Hp / WhatsApp : 0821 285 37731
  • PIN BB : 29E84589 , 276494BC ( WhatsApp Recommended )

Informasi Bermanfaat :

Kenali Beberapa Gangguan Pada Tidur Yang Dapat Mengganggu Kesehatan Anda

Salah satu aktivitas yang sangat diperlukan tubuh adalah tidur. Tidur bertujuan untuk mengistirahatkan badan setelah beraktivitas selama sehari penuh. Fungsi lain tidur adalah membentuk kembali energi dalam tubuh agar tetap bersemangat dalam bekerja. Berbagai proses dalam tubuh juga berlangsung pada saat kita tidur, sehingga tidur sangat berguna bagi kesehatan tubuh.

Beberapa gangguan tidur dapat menyebabkan seseorang tidak mendapatkan waktu tidur yang cukup. Hal ini tentu berbahaya bagi kegiatan sehari-harinya dan tidak baik bagi kesehatan tubuh. Gangguan tidur yang paling sering dialami seseorang adalah insomnia, suatu kondisi di mana seseorang sulit tidur sehingga menyebabkannya terus terjaga sepanjang malam. Hal ini berbahaya bagi tubuh dan bagi orang lain di sekitarnya.

Gangguan Pada Tidur

Ada beberapa gangguan tidur lain yang umum dialami seseorang. Beberapa di antaranya berbahaya bagi kesehatan dan beberapa lainnya tidak berbahaya. Gangguan tidur tersebut antara lain:

1.   Mendengkur

Kebanyakan masyarakat menganggap tidur yang disertai dengkuran menandakan seseorang tidur dengan pulasnya. Anggapan ini salah. Menurut ilmu kedokteran, dengkuran diakibatkan karena gangguan pernapasan, baik melalui hidung mau pun melalui mulut.

Terjadinya penyumbatan atau penyempitan saluran napas merupakan salah satu sebab mendengkur. Suara dengkuran diakibatkan dari getaran antara langit-langit lunak pada mulut dan bagian tengah faring atau pilar yang membatasi rongga nasofaring.

Bila dengkuran sudah parah dapat berbahaya karena bisa menghentikan napas secara tiba-tiba. Sebaiknya konsultasikan dengan dokter jika Anda mengalami gangguan tidur mendengkur.

2.   Sleep paralysis

Sleep paralysis biasa disebut dengan ketindihan di masyarakat, merupakan fase kelumpuhan sementara pada saat tidur. Hal ini terjadi karena kita terbangun secara tiba-tiba dari fase REM (fase paling dalam saat tidur). Tubuh belum siap untuk bangun namun otak sudah bekerja dengan normal. Itulah kenapa tubuh kita terasa lumpuh saat mengalami sleep paralysis ini. Biasanya fenomena ini diikuti dengan halusinasi adanya makhluk gaib yang sedang menekan tubuh atau mencekik sehingga tubuh tidak bisa bergerak.

3.   Sering buang air kecil

Jika intensitas buang air kecil Anda dalam satu malam saat tidur lebih dari 5 kali, maka Anda patut khawatir. Hal ini bisa merupakan pertanda diabetes karena saat gula darah naik tubuh akan mengeluarkannya lewat urin. Sering merasa haus lebih dari normal juga bisa menjadi pertanda penyakit diabetes. Sebaiknya periksakan pada dokter jika Anda mengalami hal serupa.

Ada beberapa gangguan tidur lain seperti gigi gemeretak, berjalan saat tidur, mimpi buruk, tubuh berkeringat, kaki kram, danlain sebagainya. Apabila gangguan tidur Anda memberikan dampak negatif bagi tubuh seperti kurang bersemangat, menurunnya berat badan, atau dampak lain maka sebaiknya segera konsultasikan ke dokter dan cari solusi agar tidak lagi mengalami gangguan saat tidur.
( Sumber :  webmd.comeverydayhealth.com )

Informasi Bermanfaat Lainnya Untuk Anda :

Toko Kasur Murah Bandung | Artikel : Hindari Kecelakaan Dengan Cukup Tidur

 HEMAT UANG ANDA YANG BERHARGA

Silahkan Lihat Promo Dari Merek-Merek Kasur dan Spring Bed Terbaik Dengan Harga DISKON dan Garansi Resmi :

 kasur spring bed comforta-galleria furniture bandung kasur spring bed king koil murah di galleria furniture bandung harga kasur spring bed anak lebih murah di galleria furniture bandung
 Kasur Comforta   Spring Bed King Koil  Spring Bed Anak Diskon

Jangan Lupa Untuk Melihat Kumpulan TESTIMONI Otentik Galleria Furniture :

toko furniture murah bandung-testimoni

>> Atau, Segera Kunjungi Kami Pada Alamat ini, dan BUKTIKAN Kebenaran Seluruh Isi TESTIMONI Kami :

  • Alamat : Jl. Jend. A. Yani No. 598 – 600. Bandung.
  • Telp : (022) – 720 8300 , 0821 285 37731
  • PIN BB : 29E84589 , 276494BC

Informasi Bermanfaat Untuk Anda :

Hindari Kecelakaan Kerja dengan Tidur Cukup

Tubuh manusia bisa dianalogikan seperti mesin. Ibarat mesin yang bekerja terus menerus tanpa henti, maka kinerja mesin menurun lebih cepat. Kualitasnya kurang terjaga, cepat rusak dan banyak kerugian lainnya. Begitu pula dengan tubuh manusia.

Tubuh membutuhkan istirahat. Sel-sel dalam organ tubuh dan otak pun sama. Tidur yang sehat disinyalir berada dalam kondisi gelombang delta yang stabil. Gelombang delta ini membuat otak mengeluarkan hormon pertumbuhan/HGH (human growth hormone).

Hormon tersebut menyebabkan organ tubuh vital berfungsi normal, regenerasi sel berjalan lancar, konsentrasi otak bertambah. Menurut penelitian, meski kita tidur dalam posisi gelombang delta pada kurun waktu hanya beberapa menit, tetapi rutin, hal ini menyebabkan tubuh lebih sehat.

Ketika kita tidur, bagian otak kanan yang biasanya berperan dalam imajinasi, kreativitas dan sebagainya lebih banyak bekerja dibanding otak kiri. Sedangkan otak kiri berhubungan dengan logika, keteraturan dan seterusnya. Maka ketika tidur, bagian otak kiri bisa beristirahat lebih lama. Hal inilah yang membuat konsentrasi manusia meningkat atau terjaga jika tidur cukup. Dibandingkan mereka yang tidak bisa tidur nyenyak bahkan kekurangan tidur.

Para ilmuwan menyebutkan bahwa bagian otak kanan menunjukkan aktivitas ketika tubuh sedang beraktivitas, terjaga bahkan ketika tidur. Ia mengirimkan pesan pada bagian otak sebelah kiri. Jadi ketika tidur, belahan otak kanan ini tetap melakukan fungsinya untuk ikut membersihkan racun-racun, meregenerasi sel saraf, mengirimkan informasi ke bagian otak kiri yang dominan ketika sedang terjaga.

Bayangkan bila Anda bekerja dengan kondisi membutuhkan fisik prima dan ketajaman pikiran. Padahal Anda tidak mampu menyediakan waktu untuk tidur cukup. Maka kelelahan fisik dan psikis akan mendera. Kecelakaan kerja mungkin tidak bisa dihindari. Anda pasti sering mendengar kecelakaan lalu lintas akibat sopir mengantuk. Sepertinya hal yang sepele, namun bisa membahayakan nyawa sendiri dan orang lain.

Dalam profesi tertentu tidur yang cukup akan sangat berpengaruh dalam melakukan pekerjaannya. Pilot, sopir bis dan truk, masinis kereta, nahkoda kapal membutuhkan konsentrasi yang tinggi ketika bekerja. Mereka pun dituntut untuk memilih opsi terbaik dalam kondisi kritis, jika terjadi masalah di pekerjaannya. Maka tidur yang cukup mampu menyediakan kekuatan fisik tubuh, daya konsentrasi tajam dan kebugaran badan.

Begitu pula dengan mereka yang berprofesi seperti jurnalis dengan ritme pekerjaan sangat tinggi. Para pekerja kreatif yang dituntut selalu menelurkan ide orisinil. Anda mungkin pernah mendengar meninggalnya seorang pekerja di biro iklan setelah bekerja nonstop hampir seminggu tanpa istirahat cukup.

Kelelahan fisik dan psikis yang diluar batas kewajaran, tidak hanya membuat kinerja otak terganggu. Tubuh yang sangat lelah akan menyebabkan organ tubuh tidak bisa berfungsi baik dan tekanan darah menurun. Anda tidak akan mampu berfikir jernih, bahkan menggerakkan anggota tubuh. Maka tak heran bila kasus tersebut menjadi bukti pentingnya tidur dan istirahat yang cukup agar terhindar dari kecelakaan kerja.

( Sumber : cdc.gov , articles.chicagotribune.com

Informasi Praktis Bermanfaat Lainnya :